Berita PESTA - Agustus 2010

Arsip



Berita PESTA


Edisi 45/Agustus/2010



1. KELAS TAFSIRAN MARKUS PERIODE AGUSTUS/SEPTEMBER 2010 SEDANG BERLANGSUNG

Pada tanggal 1 Agustus 2010, kelas TMR telah resmi telah dibuka. Ada dua puluh peserta yang saat ini sedang mengikuti proses diskusi. Pada umumnya, peserta yang mengikuti kelas TMR ini adalah mereka yang sudah aktif mengikuti kelas-kelas yang pernah diadakan PESTA. Kelas TMR ini diselenggarakan dengan cara yang agak berbeda dari biasanya. Selain karena sifat materinya yang berbeda (tafsiran), kami juga sedang menjajaki metode yang berbeda dalam kelas khusus ini. Karena itu, baik peserta maupun moderator, keduanya sedang belajar mengadaptasi metode yang baru ini. Saat berita ini diturunkan, peserta sedang membahas topik diskusi Interpretasi. Dalam proses diskusi kali ini terlihat peserta kurang bisa berinteraksi dengan aktif. Walaupun demikian, harapan kami semoga para peserta masih dapat mengikuti dan belajar sebaik-baiknya.



2. LAPORAN KELULUSAN DISKUSI DASAR-DASAR IMAN KRISTEN JUNI/JULI 2010

Tim PESTA bersyukur karena kelas diskusi DIK Juni/Juli 2010 dapat berjalan dengan baik. Proses diskusi pun berjalan lancar, terlihat dari keaktifan para peserta di setiap terminnya. Bagi peserta yang tidak lulus dalam mengikuti kursus ini, kami mendorong Anda untuk mengikuti kembali kelas DIK untuk periode Januari/Februari 2011. Berikut ini laporan kelulusan dan rangkuman diskusi kelas DIK periode Juni/Juli 2010.

Agar pembaca dapat mengetahui kesan-kesan peserta yang telah mengikuti kelas DIK ini, maka kami mengajak Anda untuk menyimak sajian kami di kolom Kesaksian. Semoga dari membaca kesaksian mereka ini, pembaca yang belum mengikuti PESTA dapat tertarik untuk bergabung bersama kami.



3. JADWAL KELAS PESTA TAHUN 2011

Jadwal kelas PESTA tahun 2011 telah selesai disusun oleh Tim PESTA. Bagi para Pembaca Berita PESTA yang belum pernah mengikuti kelas PESTA, besar harapan kami bahwa melalui jadwal ini Anda akan tertarik untuk ikut bergabung di kelas Dasar-dasar Iman Kristen (DIK) yang akan kami buka dalam tiga kali kesempatan tahun depan. Silakan pilih salah satu jadwal tersebut kelas DIK, karena kelas ini adalah kelas wajib yang harus diikuti terlebih dahulu sebelum kelas-kelas lanjutan lainnya.

Bagi para alumni PESTA, silakan memilih lanjutan yang sudah kami pilihkan. Melalui jadwal kelas ini kami berharap akan memudahkan Anda mengatur waktu untuk memutuskan kelas apa yang ingin Anda ikuti pada tahun 2011. Silakan lihat Jadwal Kelas PESTA 2011 ini di:

==> http://pesta.org/kursus_2011



4. PENDAFTARAN DAN PENERIMAAN PESERTA DISKUSI NATAL PERIODE OKTOBER/NOVEMBER 2010

Berkaitan dengan perayaan Natal 2010, PESTA akan membuka kelas diskusi Natal 2010. Melalui kelas diskusi Natal ini diharapkan peserta dapat belajar lebih banyak tentang tradisi Natal dan makna Natal bagi iman Kristen kita. Rencananya, kelas ini akan dimulai pada akhir November dan akan berakhir pada awal Desember 2010. Persyaratan untuk mengikuti kelas ini adalah setiap peserta diwajibkan mengerjakan tugas tertulis. Anda tidak akan diperkenankan ikut jika Anda belum mengerjakan tugas tertulis ini.

Tugas tertulis: setiap peserta diwajibkan membuat makalah Natal dengan judul "Imanuel" (Matius 1:23). Anda bisa membuatnya dalam format RENUNGAN, berdasarkan ayat Matius 1:23 atau ARTIKEL yang menjelaskan arti dan makna kata "Imanuel". Beberapa petunjuk di bawah ini perlu Anda perhatikan.

  1. Panjang makalah tidak lebih dari 2 halaman folio, paling sedikit 1 halaman folio.
  2. Tulisan harus asli tulisan sendiri dan tidak menjiplak tulisan orang lain.
  3. Anda diperkenankan memakai alat bantu: Download SABDA Software di: http://www.sabda.net > atau mengakses situs Alkitab SABDA di: http://alkitab.sabda.org >
  4. Batas waktu pengumpulan tugas makalah ini sampai tanggal 15 Oktober 2010.

Kelas Natal ini terbuka untuk umum baik alumni PESTA atau peserta baru. Segera daftarkan diri Anda jika tertarik untuk mengikuti kelas diskusi PESTA Natal ini ke email Admin PESTA: ==>



5. LOWONGAN STAF PESTA

Kabar gembira bagi Anda lulusan dari Pendidikan S1/S2 Jurusan PAK/Teologi. Kami mengajak Anda untuk bergabung bersama kami dalam mengampu kelas jarak jauh di Pendidikan Elektronik Studi Kaum Awam (PESTA) serta mengembangkan pelayanan khususnya di bidang pendidikan teologi untuk kaum awam.

Jika Anda merasa terpanggil dan memunyai kemampuan untuk melayani Tuhan melalui media internet, kirimkanlah surat lamaran Anda ke:

HRD YLSA
Kotak Pos 25/SLONS
Solo 57135

Atau Anda dapat mengirimkan lamaran melalui e-mail ke:
==>

Umum: 

Klik x untuk menutup hasil pencarianCari di situs PESTA