Kesaksian Anda

Berikut ini adalah kesaksian peserta yang telah mengikuti kelas Paskah dan GSM Maret/April 2015.

1. Ibu Christina S. Simanjuntak (csofiawati(at)xxxx)

Rasa sukacita dan juga ucapan syukur karena sudah menyelesaikan kelas Paskah 2015. Teman baru dan juga teman lama dari kelas sebelumnya serta tim moderator beserta admin benar-benar telah melakukan yang terbaik. Saya mengucapkan terima kasih untuk semuanya. Dan, saat diskusi tentang Paskah itu sendiri merupakan pengalaman yang menyenangkan dan membuat saya semakin mengerti apa arti Paskah, baik dari sudut Perjanjian Lama maupun Perjanjian Baru. Dan, semakin mengenal siapa Yesus Kristus yang sudah mati di atas kayu salib, yang telah bangkit dan naik ke surga.

2. Bapak Sapto Hari Prasetyo (hariprasetyo.rara(at)xxxx)

Puji Tuhan! Dengan pimpinan dan penyertaan Tuhan serta bimbingan tim moderator, saya bisa menyelesaikan kelas Paskah 2015. Banyak hal yang saya peroleh melalui kelas ini, saya mendapatkan teman baru dan pengetahuan-pengetahuan yang lebih mendalam tentang kebenaran firman Tuhan. Kelas ini juga membahas isu-isu di luar konteks Alkitab yang berusaha untuk menyangkal kebenaran dari Alkitab. Mengikuti kelas ini, iman percaya saya semakin dikuatkan dan dimantapkan dalam Tuhan Yesus Kristus.

3. Ibu Maria Marpaung (maria.hutagalung74(at)xxxx)

Ini adalah kedua kalinya saya mengikuti kelas Paskah di PESTA. Saya semakin mendapat pengetahuan yang sebelumnya tidak saya ketahui. Materi Paskah yang saya dapatkan sangat membantu saya sebagai seorang Guru Sekolah Minggu. Terima kasih teman-teman kelas dan tim moderator. Tuhan memberkati.

4. Bapak Ulah Tri Wibowo (ulah(at)xxxx)

Sungguh luar biasa dan tidak terasa, kelas Paskah 2015 harus berakhir. Berbagai diskusi dan penambahan wawasan tertuang dalam kelas ini. Kelas ini bukan pertama kali saya mengikutinya, tetapi isu yang terdapat dalam diskusi tidak pernah usang.

Pada kelas tahun yang lalu, berbagai pelajaran dapat saya petik, dan untuk kelas ini makin banyak saja yang dapat saya peroleh. Terima kasih untuk SABDA yang telah memberikan fasilitas kelas Paskah. Kiranya dapat makin memberikan pelayanan yang makin optimal.

5. Ibu Juliawati Soetrisna (jsoetrisna(at)xxxx)

Mempelajari topik-topik yang diberikan dalam kelas GSM membuat saya semakin diberkati. Wawasan saya mengenai sekolah minggu juga semakin bertambah. Terima kasih kepada PESTA dan admin PESTA yang dengan setia membantu saya.

6. Ibu Eveline Tay (eveline.tay13(at)xxxx)

Kesan dan berkat yang saya dapatkan saat mengikuti kelas GSM adalah saya mulai lebih memahami pelayanan sekolah minggu yang lebih tertib dan benar. Ada beberapa hal yang awalnya saya tidak terlalu diperhatikan, tapi lewat kelas GSM ini saya mendapatkan masukan yang cukup banyak dan berguna bagi pertumbuhan pelayanan saya di bidang sekolah minggu. Terima kasih kepada PESTA yang mengadakan kelas GSM ini.

Redaksi: Kami mengucapkan selamat bagi peserta yang telah lulus mengikuti kelas Paskah dan GSM Maret/April 2015. Jika Anda telah mendapat berkat, silakan mengajak keluarga, saudara, dan sahabat Anda untuk mengikuti PESTA. Dengan demikian, semakin banyak orang Kristen diperlengkapi dengan pendidikan teologia yang berdasarkan pada Alkitab.

Kategori: 

Klik x untuk menutup hasil pencarianCari di situs PESTA